Ganti Judul dan ALt sendiri

Bagaimana Menentukan Target Pembaca Blog? Ini Langkah Mudahnya.

Sebagaimana sebuah produk yang dibuat, pasti sudah dipersiapkan untuk target pasar tertentu. Untuk siapa barang/jasa tersebut diperuntukkan. Demikian pula dengan sebuah blog. Seorang blogger harus mempunyai gambaran kepada siapa tulisannya ditujukan. 

Dalam materi Reader Persona di Blogspedia Coaching batch 4 ini, Coach Marita Ningtyas telah menyampaikan aspek apa saja yang digunakan untuk menentukan target pembaca blog. Kemudian meminta para peserta untuk merumuskan target pembacanya. Bagaimanakah caranya? Simak, langkah mudah yang saya lakukan berikut ini! 

Bagaimana menentukan target pembaca blog
Bagaimana menentukan target pembaca blog?

Tujuan Menentukan Target Pembaca Blog 

Menentukan target pembaca blog sangat penting dilakukan oleh seorang blogger. Mengetahui siapa pembaca blog akan sangat membantu blogger dan memberikan banyak keuntungan.

Kenapa? 

  1. Menentukan target pembaca memberikan arah bagi blogger untuk menentukan tema, konsep, dan gaya penulisan artikel.
  2. Blogger juga lebih mudah untuk mengumpulkan ide tulisan dengan memahami siapa pembaca blognya. Bagaimana kondisi dan kebutuhannya apa. 
  3. Memudahkan blogger membuat konten yang sesuai dengan kebutuhan pembacanya. Bisa jadi para pembaca menemukan solusi atas permasalahannya, suntikan semangat atau motivasi, dan informasi yang dibutuhkannya. 
  4. Pembaca akan merasa lebih relate dengan apa yang ditulis oleh blogger. Pembaca menemukan banyak kecocokan sehingga merasa lebih dekat dengan penulis. 
  5. Pembaca akan dengan suka rela menjadi pengikut (follower) dan pembaca setia karena merasakan ada banyak manfaat dari postingan yang ada. 

Tujuan Menentukan Target Pembaca Blog
Tujuan Menentukan Target Pembaca Blog 


Langkah Menentukan Target Pembaca Blog


Lalu bagaimana cara menentukan target pembaca blog? Mudah saja, kok. Ini langkah-langkahnya. 

1. Mengenali (Calon) Pembaca 

Pada saat memilih keluarga sebagai niche blog ini maka gambaran pembaca saya adalah para perempuan. Dan karena secara lebih khusus saya akan membahas tentang parenting serta perempuan dalam perannya sebagai istri dan ibu, maka kriteria pembaca blog saya adalah : 

  •  Perempuan
  •  Usia kisaran 25 - 45 tahun 
  •  Status : istri, ibu dengan anak usia bayi-remaja. 
  •  Pekerjaan : ibu rumah tangga baik yang fulltime mom maupun yang berkerja dari rumah
  •  Domisili : Jawa Tengah dan sekitarnya 
  •  Tinggal bersama dengan keluarga kecilnya atau tinggal dekat dengan mertua/keluarga besar
  •  Mengelola uang bulanan kisaran 1-3 juta rupiah per bulan

2. Pahami Karakternya

Kemudian dari sisi karakter, para pembaca blog saya adalah ibu yang mempunyai keyakinan kuat akan perannya sebagai seorang istri dan ibu. Percaya diri, positif dan bersemangat dalam belajar. Mau berubah dan berproses untuk menjadi lebih baik dari waktu ke waktu. 

Kadangkala moody dan sulit mengelola emosi. Butuh perhatian dan apresiasi atas apa yang sudah dilakukan. Tapi mereka cukup tangguh untuk tidak menyerah pada keadaan. Mempunyai passion dan mimpi untuk diwujudkan. 

Langkah menentukan target pembaca blog
Langkah menentukan target pembaca blog 

3. Selami Kondisinya 

Di sisi lain karakteristik di atas, para ibu itu juga mengalami kejenuhan dalam menjalankan aktivitas kesehariannya. Harus berdamai dengan keadaan untuk terus bisa menjalankan perannya. 

Mereka juga di hadapkan pada lingkungan yang tak sejalan dengan pemikirannya. Hal ini seringkali menghadirkan konflik batin, overthinking, insecure dan tidak percaya diri. Membuat mereka merasa salah, kecil dan membatasi diri dari luar. 

Mereka kehilangan banyak waktu untuk diri mereka sendiri. Padahal ada banyak hal yang ingin dilakukan, rencana yang ingin dijalankan dan cita-cita yang ingin diwujudkan. 

4. Rasakan Kebutuhannya 

Para ibu pembaca blog ini membutuhkan support untuk bisa berperan dengan baik. Informasi, wacana, tips, motivasi dan inspirasi untuk bisa menjalankan tugasnya mengelola rumah tangga dan mendidik anak-anak dengan baik. 

Mereka juga butuh dukungan untuk bisa menjalankan peran kehidupannya dengan bahagia. Dukungan sesama ibu yang senasib sepenanggungan dibutuhkan agar bisa menjadi suntikan energi untuk bangkit dan terus bergerak.

Semangat dan tricks untuk bisa tetap mengembangkan diri dari rumah, berkarya dan berperan untuk lingkungan adalah kebutuhan penting dari para pembaca. 

5. Tangkap Harapannya 

Dari semua kondisi yang dialami oleh para ibu pembaca blog ini, mereka berharap mendapatkan banyak masukan dari apa yang mereka baca. Sehingga mereka bisa menjadi seorang perempuan bahagia dengan semua perannya. 

Mereka juga berharap bisa mengaktualisasikan diri, menorehkan karya dan mengoptimalkan dayanya untuk perubahan diri, sesama dan lingkungannya. 


Profil Pembaca Blog 

Setelah saya melakukan lima langkah menentukan target pembaca blog, selanjutnya dibuatlah profil pembaca (reader persona) blog.

Reader persona profil pembaca blog
Profil pembaca blog (reader persona)


Sebut saja dia Mom Ina. Seorang ibu rumah tangga dengan dua orang anak. Tinggal di Solo berusia 32 tahun. 

Seorang wanita yang senang belajar agar bisa menjadi seorang istri dan ibu yang bahagia dan berdaya. Dia ingin terus bisa mengembangkan potensi dirinya meski dari rumah saja.   

  • Bagaimana cara mendidik anak-anak agar menjadi anak shalih/ah yang sukses dunia akhirat? 
  • Apakah caraku mengatur rumah tangga sudah sesuai dengan harapan suami dan anak-anak? 
  • Aku ingin mengembangkan passionku, tapi bagaimana dengan urusan rumah tangga?
  • Apa yang harus aku lakukan agar aku tetap berharga bagi diriku sendiri dan bisa bermanfaat untuk orang lain? 

Itu adalah pertanyaan-pertanyaan besar yang seringkali hadir dalam benak Mom Ina dan mengusik hatinya. Dia butuh ilmunya. Butuh contoh, dukungan dan inspirasi. Maka di sela waktunya mengurus rumah dan anak, Mom Ina membuka gadgetnya untuk berselancar di dunia maya. Dia rajin membaca blog untuk menambah ilmu tentang parenting, keluarga dan pengembangan diri, serta terhubung dengan para ibu lain seperti dirinya. 


Telah Kenal Maka Sayangilah 


Ada pepatah yang mengatakan "tak kenal maka tak sayang", tahukan pastinya?

Nah, setelah melakukan semua tahap untuk menentukan target pembaca, maka saya bisa katakan 

"telah kenal maka sayangilah!" 

Agar semakin dekat dengan para pembaca, saya ingin memberikan panggilan sayang kepada mereka. Hmm, enaknya apa ya? 

Setelah melihat profil pembaca blog di atas, dan setelah menimbang demi kemaslahatan bersama, hee ... saya akan sematkan panggilan "happy moms" untuk para pengunjung dan pembaca blog ini.  

Panggilan "happy moms" yang berarti ibu bahagia merupakan doa, agar para ibu pembaca blog saya selalu dalam kondisi bahagia. Kebahagiaan seorang ibu sangatlah penting karena menjadi sumber kebahagiaan bagi keluarganya. 

Kondisi bahagia juga penting dalam proses belajar. Saat para ibu hadir di sini dengan perasaan bahagia, Insya Allah akan lebih mudah menerima pesan atau informasi yang saya bagikan. 

Happy moms juga merupakan sebuah harapan bahwa tulisan-tulisan dalam blog ini mampu menghadirkan kebahagiaan bagi para ibu pembaca. Blog ini menjadi sarana saya untuk berbagi kebahagiaan atas ilmu yang mencerahkan, hikmah yang menguatkan, juga inspirasi yang memotivasi. Maka semoga kebahagiaan itu mampu teralirkan lewat setiap kata yang terangkai. Aamiin.

*** 


Baiklah, Happy moms (ih, langsung dipakai saja ya, sapaan sayangnya) ... inilah langkah-langkah menentukan target pembaca blog. Tidak sulit bukan? Ssstt, cara ini juga bisa Moms terapkan untuk menentukan "target pasar" untuk kegiatan yang lain, lho. Selamat mencoba. 


Salam bahagia 💕

4 comments

Terima kasih sudah mampir. Semoga artikel ini bermanfaat. Silakan dibaca juga postingan lainnya.
Dan Mohon tidak meninggalkan link hidup. Jika terdapat link hidup, mohon maaf komentar akan dihapus.
  1. Halo mbak, semoga yang menyajikan tulisan juga selalu HEPI yaaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hallo, Mbak Liha. Semoga demikian juga dengan Mbak, ya. Salam Bahagia 💕

      Delete
  2. Hai mb lis aku suka banget nih tulisannya bener2 sistematis rapi banget.. Stetep semangat menyemangati ibu2 yg lain ya mb

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah, sering-sering mampir, ya 🤗 Siyap, Insya Allah. Kita saling menyemangati, ya.

      Delete